ON THIS PAGE
Hi Blooms!
Sudah tidak asing lagi di hati dan pikiran masyarakat Indonesia, bunga melati merupakan bunga yang terkenal akan aromanya yang semerbak dan bentuknya yang cantik. Sebagai bunga yang sangat digemari, tidak jarang kita melihatnya digunakan sebagai tanaman hias.
Lebih dari itu, tanaman ini memiliki signifikansi mendalam dan erat kaitannya dengan kebudayaan dan tradisi Indonesia. Oleh karena itu, Million Bloom akan membahas tentang hal ini. Apa arti bunga melati dan beragam hal yang terkait dengannya. Simak bahasannya yuk!
Sejarah dan Asal Usul Bunga Melati
Bunga melati berasal dari wilayah Asia Tenggara, terkhususnya India, dan kemudian memasuki wilayah lain akibat migrasi dan penjajahan, termasuk Indonesia. Bunga ini kemudian menyebar ke berbagai belahan dunia, terutama ke wilayah dengan iklim tropis dan subtropis, di mana ia tumbuh dengan subur.
Apa Arti Bunga Melati?
Secara etimologis, bunga melati (Jasmine dalam bahasa Inggris) berasal dari bahasa persia, yaitu yasmin, yang memiliki arti “pemberian Tuhan”. Sejalan dengan konotasi positif tersebut, bunga melati putih yang sering kita lihat dapat dimaknai sebagai kemurnian, kesucian, kepolosan, kecantikan, dan kehormatan.
Kaitan Melati dengan Pelaksanaan Tradisi
Dalam berbagai upacara adat, seperti pernikahan, melati sering digunakan sebagai hiasan pengantin atau dianyam menjadi bunga tangan. Wanginya yang memikat dianggap dapat membawa suasana hati yang baik dan menyebarkan energi positif. Saking lekatnya bunga melati dengan kebudayaan Indonesia, bunga ini ditetapkan sebagai Puspa Bangsa (Bunga Nasional) loh.
Baca Juga: Bunga Pengantin Jawa: Kenal Lebih Dekat dengan Adat Jawa
Manfaat Kesehatan Bunga Melati
Selain keindahannya, bunga melati juga memiliki manfaat kesehatan karena melati merupakan salah satu bunga yang bisa dimakan. Dalam pengobatan tradisional, bunga melati sering digunakan sebagai bahan alami untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, seperti stres, insomnia, dan masalah pencernaan. Teh melati, misalnya, dikenal dapat menenangkan pikiran dan memperbaiki kualitas tidur.
Fakta Unik Bunga Melati
Biarpun elok dipandang dan dekat dengan rakyat, kalian tahu gak sih, ternyata bunga melati ada yang beracun? Carolina Jessamine adalah salah satu jenis bunga melati yang setiap bagian dari tanamannya, dapat meracuni siapapun yang mengonsumsinya. Getahnya dapat menimbulkan alergi bagi mereka yang kulitnya sensitif.
Baca Juga: Kisah Bunga Higanbana: Bunga Kematian di Kimetsu no Yaiba
Rekomendasi Bunga ala Million Bloom
Layaknya bunga melati yang penuh makna, berikut bunga-bunga rekomendasi Million Bloom yang dapat mewakili apa arti bunga melati yang sebenarnya. Biarpun beda bunga, tetapi maknanya tetap satu jua.
Timeless Beauty
Timeless Beauty adalah rangkaian bunga yang cantik dan elegan, terdiri dari bunga White Tulip yang menawan. Bak bunga melati, buket ini melambangkan kebersihan, kepolosan, dan kesucian, serta dapat menjadi simbol kesetiaan dan penghormatan.
White Skies
White Skies menghadirkan keindahan Lily putih, bunga yang tak hanya mempesona dengan warna putihnya yang memukau, namun juga dengan aroma yang memikat dan menyegarkan, dengan makna kesucian, pemurnian, dan keagungan.
Pearl Blossoms
Memperkenalkan buket bunga Pearl Blossoms yang memancarkan keanggunan dari mawar putih, alstroemeria, dan daun hijau. Buket ini dapat diartikan sebagai simbol dari cinta yang murni dan tulus, serta kehormatan dan penghargaan yang diberikan pada seseorang.
Kesimpulan
Bunga melati bukan hanya menawarkan keindahan visual dan aromatik, tetapi juga memiliki tempat khusus dalam budaya dan tradisi Indonesia. Sebagai simbol cinta, harapan, dan kesucian, melati terus mewarnai berbagai momen penting dalam kehidupan masyarakat kita.
FEATURED PRODUCTS