Baru Debut, Berikut Bunga Kelahiran Member ZEROBASEONE!

Kenali lebih dekat Bunga Kelahiran Member ZEROBASEONE yang baru saja debut! Eksplorasi cerita di balik anggota baru ini dan apa yang membuat mereka begitu istimewa di dunia hiburan

Updated on   by  Ashley Gororo
Baru Debut, Berikut Bunga Kelahiran Member ZEROBASEONE!

ON THIS PAGE

Annyeong Blooms dan ZE_ROSE!

Wah hari ini kita sobat satu tema banget ya.

Ramai dibicarakan, inilah boy group jebolan survival show milik MNET. Yang ikutin Boys Planet dari awal sampai akhir angkat tangannya yuk

bunga kelahiran member zerobaseone

Berawal dengan 98 partisipan, ajang kompetisi yang sengit ini pada akhirnya menyisihkan 9 orang terpilih untuk debut dengan nama ZEROBASEONE atau ZB1 singkatnya. Penuh talenta, visual yang bukan main, dan kepribadian yang unik, boy group ini langsung mencuri hati banyak penggemarnya.

Baca Juga: 5 Bunga yang Melambangkan Kesuksesan, Lisa Black Pink Juga Suka!

 

Bunga Kelahiran Member ZEROBASEONE

Sejalan dengan lagu debutnya In Bloom, hari ini Million Bloom mau bahas tentang bunga kelahiran member ZEROBASEONE dan makna dibalik simbolisme mekar bunga setiap anggotanya.


Sung Han Bin

bunga kelahiran member zerobaseone

Lahir pada 13 Juni 2001, Han Bin diwakili oleh bunga Mawar dan Honeysuckle sebagai pribadi yang penuh kebahagiaan dan mengagumkan. Persahabatan yang kuat juga ia tunjukkan melalui pertemanannya dengan Matthew. Ia juga merupakan ketua dari boy group ini dan sangat berbakat dalam menari.

Baca Juga: Pesona Bunga Alstroemeria, Simbol Pengabdian dan Persahabatan

 

Kim Ji Woong

bunga kelahiran member zerobaseone

Selalu mencuri perhatian di setiap penampilanya, Ji Woong lahir pada 14 Desember 1998. Diwakili oleh bunga Narcissus dan Holly Paperwhite, bunga-bunga ini merupakan simbolisme dari rasa hormat dan kemurnian. Selain itu, Holly juga erat kaitannya dengan semangat natal, hari libur favoritnya pada bulan kesukaannya.


Zhang Hao

bunga kelahiran member zerobaseone

Mahir bermain biola dan menempati peringkat pertama, Zhang Hao lahir pada 25 Juli 2000 dengan bunga kelahiran Larkspur dan Water Lily yang merupakan simbolisme dari dedikasi dan kerja kerasnya untuk debut pada posisi tersebut sebagai pribadi yang penuh kepositifan dan menjunjung persatuan. 


Seok Matthew

bunga kelahiran member zerobaseone

Matthew lahir di Canada pada 28 Mei 2002. Ia diwakili oleh Lily of the Valley dan Hawthorn sebagai simbolisme rasa manis, seperti suaranya dan kerendahan hati, seperti kepribadiannya. Ia juga penuh pengharapan dan menjadi kenyataan, ia berhasil debut dalam group tersebut.


Kim Tae Rae

bunga kelahiran member zerobaseone

Member yang satu ini memiliki senyum dan lesung pipi yang amat manis, Kim Tae Rae lahir pada 14 Juli 2002, dengan bunga kelahiran yang sama dengan Zhang Hao yaitu Water Lily, Tae Rae juga memiliki dedikasi yang sangat tinggi ketika bersaing di Boys Planet. Didukung dengan vokal yang kuat, ia menempati posisi main vocalist di ZB1.


Ricky

bunga kelahiran member zerobaseone

Ricky lahir pada 20 Mei 2004 dan memiliki bunga kelahiran yang sama dengan Matthew. Bunga Lily of the Valley melambangkan rasa keibuan, kerendahan hati, harapan, dan keyakinan. Fun fact, Ricky sangat menyukai stroberi dan ia memiliki tato bertuliskan “Rolemodel” karena ia ingin menjadi panutan bagi orang lain. 


Kim Gyu Vin

bunga kelahiran member zerobaseone

Lahir pada 30 Agustus 2004, Gyu Vin direpresentasikan oleh bunga Gladiol dan Poppy yang melambangkan integritas, kenangan, dan kekuatan. Hal ini bisa dilihat dari kemahiran Gyu Vin di bidang olahraga. Biarpun ia merupakan member paling tinggi group tersebut, ia tetap rendah hati.


Park Gun Wook

bunga kelahiran member zerobaseone

Dengan bunga kelahiran Anyelir dan Snowdrop, Gun Wook lahir pada 10 Januari 2005. Bunga-bunga ini merupakan simbolisme simpati dan kasih sayang. Hal ini cocok dengan masa pre-debutnya yang penuh prestasi, rasa simpati tersebut bisa dilihat dari fakta bahwa ia merupakan bagian dari komite anti perundungan.


Han Yu Jin

bunga kelahiran member zerobaseone

Maknae ZB1 memiliki kepribadian yang ceria, optimis, dan penuh kebahagiaan, sesuai dengan bunga Daffodil dan Jonquil sebagai anggota kelahiran 20 Maret 2007, Biarpun uniknya, ia sering tidur dengan mata terbuka, Yu Jin merupakan seseorang yang pintar dan penuh akan daya juang. 

Baca Juga: Kisah Bunga Lily: Bunga Yang Melambangkan Kebahagiaan

 

Rekomendasi Bunga 

Hari ini masih puter lagu In Bloom on repeat? Jadikan ini inspirasi atau dorongan buat kasih hadiah yang bermekaran untuk orang orang terkasih. Berikut rekomendasi bunga ala Million Bloom, based on ZEROBASEONE!


Pure Elegance

bunga kelahiran member zerobaseone

Pure Elegance merupakan rangkaian bunga lisianthus dan mawar yang menghadirkan keindahan dan ketenangan di mana pun ia dipajang, sama seperti pesona setiap member ZEROBASEONE yang tampan dan menawan.


White Serenity

bunga kelahiran member zerobaseone

Senada dengan lagu debut ZB1, sampaikan perasaan kamu dengan buket bunga meja White Serenity. Kombinasi White Rose, White Lily dan Alstroemeria menciptakan kenyamanan dan keanggunan di mana pun ia dipajang.


Vibrant Blooms

 bunga kelahiran member zerobaseone

Dengan kepribadian setiap ZE_ROSE yang beragam dengan semangat yang berapi-api, Buket Bunga Meja ini dirangkai dari bunga mawar berbagai warna dan cocok diberikan sebagai hadiah pada orang yang dicintai atau untuk memperingati momen spesial.

 

Kesimpulan

Jadi, itulah bunga kelahiran member ZEROBASEONE yang luar biasa menawan. Baru jalan dua bulan, kontrak group ini akan berjalan selama dua tahun. Jadi teruntuk para ZE_ROSE, maksimalkan waktu kalian yah!

Sampai sini dulu sesi fangirling kita ya, until next time!



Published on  Updated on   by  Ashley Gororo
floating-banner

Toko Bunga Million Bloom

Toko bunga online yang menjangkau seluruh Indonesia. Lahir dari tangan profesional dan bunga lokal, kami siap menerima pesanan anda, dari manapun dan kapanpun. Lebih dari itu, kami menawarkan opsi pengiriman same day dan gratis ongkir yang dijamin oleh kurir terpercaya? Di Million Bloom aja!

Kami memiliki toko bunga di Jakarta, Medan, Lampung, Surabaya dan 50 kota lainnya. Jadi, tunggu apa lagi? Cus, langsung pesan sekarang! Ikuti juga akun Instagram Million Bloom di @themillionbloom, Twitter di @millionbloom, dan TikTok @millionbloom untuk berbagai informasi terbaru tentang produk bunga kami serta promo menarik.