Ini Tema Hari Perempuan Internasional 8 Maret 2024

Tema Hari Perempuan Internasional 2024 adalah "Inspire Inclusion", sebuah ajakan untuk semua menghargai dan melibatkan perempuan di segala aspek. Artikel ini membuka wawasan kita tentang pentingnya kesetaraan gender.

Updated on   by  Ayesha Khan
Tema Hari Perempuan Internasional

ON THIS PAGE

Hi, Blooms! Tepat pada 8 Maret nanti, wanita di seluruh dunia akan memperingati Hari Perempuan Internasional. Hari Perempuan Internasional merupakan kesempatan yang sempurna untuk mengapresiasi dan merayakan secara seutuhnya pencapaian perempuan-perempuan di seluruh dunia. Tema Hari Perempuan Internasional tiap tahunnya berbeda-beda loh, Blooms. Tentunya, juga memiliki isu dan fokus yang berbeda tiap tahunnya.

Dengan memperingati Hari Perempuan Internasional, kita juga ikut meningkatkan kesadaran tentang tantangan dalam mencapai kesetaraan gender. Baik kesetaraan gender di komunitas, pertemanan, hingga dunia kerja. Kira-kira, tema apa yang dibawa tahun ini dan di tahun-tahun sebelumnya ya? Yuk kita simak lebih dalam!

Tema Hari Perempuan Internasional dari Waktu ke Waktu

Tema Hari Perempuan Internasional

Seperti tahun lalu, yang mana tema Hari Perempuan Internasional 2023 yakni “DigitALL: Innovation and Technology for Gender Equality”. Tema ini diangkat dari permasalahan kesenjangan gender yang umumnya dirasakan oleh perempuan, khususnya dalam teknologi.

Minimnya representasi perempuan dalam pendidikan STEM (Science, Technology, Engineering, and Math) serta minimnya perempuan yang berkarir dalam dunia STEM menjadi salah satu penghalang partisipasi mereka dalam desain dan tata kelola teknologi.

Sedangkan tema Hari Perempuan Internasional 2022 adalah “Break the Bias”. Tema ini diusung untuk mengajak para perempuan-perempuan hebat di seluruh dunia untuk mematahkan segala bias maupun stereotip gender yang biasanya tidak memihak dan menyudutkan para perempuan. Sehingga tema ini diangkat dengan tujuan untuk melindungi hak-hak perempuan di bidang ekonomi, sosial, politik, serta budaya.

Nah Blooms, itu adalah dua tema yang telah diangkat oleh International Women’s Day (IWC) dalam kurun dua waktu ke belakang. Di mana tema-tema yang diangkat merupakan permasalahan yang sering dihadapi oleh perempuan di lingkungan sehari-hari. Nah, apa kira-kira tema Hari Perempuan Internasional yang diusung di tahun 2024?

Baca Juga: Hari Perempuan Internasional: Perangi Ketidaksetaraan Gender

Tema Hari Perempuan Internasional 2024

Tema Hari Perempuan Internasional

Feminis terkenal dunia, jurnalis, dan aktivis, Gloria Steinem, pernah menjelaskan: “Perjuangan perempuan untuk kesetaraan tidak dimiliki oleh salah satu feminis atau organisasi yang menyuarakan saja, tetapi oleh upaya semua orang yang peduli tentang hak asasi manusia.”

Terinspirasi dari hal tersebut, tema Hari Perempuan Internasional 2024 mengangkat tentang motivasi semua orang untuk memahami dan menghargai adanya inklusivitas perempuan. Sebab ketika perempuan telah termotivasi untuk diikutsertakan, maka akan muncul rasa memiliki, relevansi terhadap komunitas lain, serta pemberdayaan yang tercipta.

Tema Hari Perempuan Internasional

Sehingga secara garis besar, tema Hari Perempuan Internasional dilansir dari website resmi International Women’s Day yakni Inspire Inclusion, dengan sign berbentuk hati yang menjadi ciri khas dari tema Hari Perempuan Internasional pada tahun ini.

hari perempuan internasional

Sejarah Adanya Hari Perempuan Internasional

Tema Hari Perempuan Internasional

Hari Perempuan Internasional (IWD) tidak hanya merupakan hari untuk merayakan pencapaian perempuan di seluruh dunia, tetapi juga mengingatkan kita pada perjuangan panjang yang telah dilalui untuk mencapai kesetaraan gender. Sejarah IWD dimulai dari awal abad ke-20, saat perempuan mulai bangkit menuntut hak-hak mereka, terutama hak untuk bekerja, mendapatkan pendidikan, dan hak pilih.

Pada tahun 1908, ribuan perempuan turun ke jalan di New York, Amerika Serikat, menuntut peningkatan kondisi kerja, hak untuk memilih, dan kesetaraan upah. Tahun berikutnya, pada 1909, Partai Sosialis Amerika menetapkan hari perempuan pertama di Amerika Serikat pada tanggal 28 Februari, yang kemudian diikuti oleh negara-negara lain.

Peran perempuan dalam Perang Dunia I dan Revolusi Rusia pada tahun 1917 juga memberikan momentum penting bagi gerakan perempuan. Di Rusia, perempuan memulai demonstrasi pada tanggal 8 Maret (menurut kalender Gregorian) yang menjadi salah satu peristiwa yang memicu Revolusi Rusia.

Setelah revolusi, hak pilih bagi perempuan diberikan di Rusia, dan tanggal 8 Maret secara resmi diakui sebagai hari libur nasional untuk merayakan perempuan.

Sejak saat itu, Hari Perempuan Internasional telah berkembang menjadi perayaan global yang mengakui pencapaian perempuan, sambil terus menyoroti ketidakadilan dan memperjuangkan kesetaraan gender.

Setiap tahun, tema IWD berfokus pada berbagai isu yang mempengaruhi perempuan, dari kekerasan terhadap perempuan, kesenjangan gender di tempat kerja, hingga pemberdayaan perempuan dan anak perempuan.

Baca Juga: Gak Perlu Bingung! 30+ Ide Ucapan Hari Perempuan Internasional yang Inspiratif

Gimana Cara Terlibat dalam Tema Hari Perempuan Internasional 2024?

Tema Hari Perempuan Internasional

Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mendukung perempuan dan ikut terlibat dalam tema Hari Perempuan Internasional tahun ini, yakni menghargai adanya inklusivitas perempuan, melalui tindakan-tindakan sebagai berikut:

Memajukan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

  • Belanja produk atau layanan dari bisnis yang dimiliki atau dijalankan oleh perempuan.
  • Menawarkan mentorship atau pelatihan gratis kepada perempuan yang ingin memulai atau mengembangkan bisnisnya.

Merekrut, Mempertahankan, dan Mengembangkan Bakat Perempuan

  • Menerapkan kebijakan kerja yang fleksibel untuk mendukung keseimbangan kehidupan kerja bagi karyawan perempuan, seperti fleksibilitas jam kerja dan opsi kerja dari rumah.
  • Menyediakan pelatihan dan pengembangan profesional khusus untuk perempuan di tempat kerja.

Mendukung Perempuan dan Anak Perempuan dalam Kepemimpinan, Pengambilan Keputusan, Bisnis, dan STEM

  • Mendorong perempuan dan anak perempuan di sekitar Anda untuk mengambil peran kepemimpinan dan berpartisipasi dalam kegiatan yang meningkatkan keterampilan pengambilan keputusan mereka.
  • Menyelenggarakan atau menghadiri workshop yang mempromosikan keterlibatan perempuan dan anak perempuan dalam bidang STEM.

Merancang dan Membangun Infrastruktur yang Memenuhi Kebutuhan Perempuan dan Anak Perempuan

  • Memastikan aksesibilitas dan keamanan fasilitas umum bagi perempuan dan anak perempuan, seperti penerangan yang memadai di jalan dan transportasi umum yang aman.
  • Memberikan masukan kepada pemerintah lokal atau komunitas tentang pentingnya ruang publik yang ramah perempuan dan anak perempuan.

Membantu Perempuan dan Anak Perempuan Membuat Keputusan yang Tepat Tentang Kesehatan Mereka

  • Berbagi informasi dan sumber daya tentang kesehatan reproduksi dan seksual yang akurat dan dapat diakses oleh perempuan dan anak perempuan.
  • Mendukung organisasi atau inisiatif yang memberikan layanan kesehatan terjangkau untuk perempuan dan anak perempuan.

Melibatkan Perempuan dan Anak Perempuan dalam Pertanian Berkelanjutan dan Keamanan Pangan

  • Mendukung produk pertanian yang diproduksi oleh perempuan petani atau kelompok perempuan di komunitas lokal.
  • Mengajarkan dan menerapkan praktik pertanian berkelanjutan di rumah, seperti berkebun organik atau komposting.

Memberikan Akses kepada Perempuan dan Anak Perempuan ke Pendidikan dan Pelatihan Berkualitas

  • Menjadi relawan untuk mengajar atau memberikan bantuan belajar kepada perempuan dan anak perempuan yang membutuhkan.
  • Mendukung beasiswa atau program pendidikan yang ditujukan untuk perempuan dan anak perempuan, terutama di bidang di mana mereka kurang terwakili.
hari perempuan internasional

Kesimpulan

Nah Blooms, cuma mau ingetin lagi nih, kalau 8 Maret alias perayaan Hari Perempuan Internasional sebentar lagi, loh! Tahun ini, temanya tentang 'Inspire Inclusion'. Keren kan? Jadi, gak cuma sekedar merayakan pencapaian cewek-cewek hebat, tapi juga pengingat kita semua buat lebih menghargai dan melibatkan perempuan di segala hal.

Yuk, kita jadi bagian dari gerakan positif ini. Gak perlu yang wah, mulai dari yang kecil-kecil aja, setiap usaha itu berarti. Kita bareng-bareng yuk, Blooms!

Published on  Updated on   by  Ayesha Khan
floating-banner

Toko Bunga Million Bloom

Toko bunga online yang menjangkau seluruh Indonesia. Lahir dari tangan profesional dan bunga lokal, kami siap menerima pesanan anda, dari manapun dan kapanpun. Lebih dari itu, kami menawarkan opsi pengiriman same day dan gratis ongkir yang dijamin oleh kurir terpercaya? Di Million Bloom aja!

Kami memiliki toko bunga di Jakarta, Medan, Lampung, Surabaya dan 50 kota lainnya. Jadi, tunggu apa lagi? Cus, langsung pesan sekarang! Ikuti juga akun Instagram Million Bloom di @themillionbloom, Twitter di @millionbloom, dan TikTok @millionbloom untuk berbagai informasi terbaru tentang produk bunga kami serta promo menarik.