50 Ungkapan Love Language Words of Affirmation: Bikin Pasangan Baper!

Pasangan kamu punya Love Language Words of Affirmation? Ikuti artikel ini untuk cari ide ungkapan yang bikin pasangan kamu makin jatuh cinta!

Updated on   by  Avellyne Sherman
love language words of affirmation

ON THIS PAGE

Hi Blooms! Pasti kamu udah gak asing dengan istilah Love Language, apalagi kalau kamu sudah berpasangan. Yup, Love Language atau ‘Bahasa Cinta’ merupakan cara untuk mengekspresikan rasa cinta dan kasih sayang kepada seseorang. Kamu bisa mengekspresikan perasaan melalui berbagai cara, salah satunya dengan kata-kata atau pujian.

Di artikel Million Bloom sebelumnya sudah dibahas nih soal jenis-jenis Love Language, salah satunya Words of Affirmation. Namun, apa sih Love Language Words of Affirmation itu dan kenapa Love Language Words of Affirmation itu penting? Yuk kita kulik bersama!

Baca Juga: Mengenal Cupid, Sang Dewa Cinta yang erat dengan Hari Valentine

Apa itu Love Language Words of Affirmation?

love language words of affirmation

Dalam buku The Five Love Languages yang ditulis oleh Gary Chapman, Love Language Words of Affirmation dideskripsikan sebagai “salah satu cara untuk mengekspresikan cinta secara emosional dengan menggunakan kata-kata yang membangun.” Kata-kata ini biasanya berbentuk pujian atau rasa terima kasih kamu kepada pasangan.

Dalam sebuah hubungan, pasangan yang memiliki Love Language Words of Affirmation membutuhkan dukungan dan validasi dari pasangan mereka untuk merasa dicintai serta dihargai. Dengan demikian, cara penyampaian serta kata-kata yang dipilih harus diperhatikan sehingga tidak terjadi komunikasi.

Baca Juga: 70 Gombalan Buat Pacar: Rayuan Maut di Hari Valentine!

Kenapa Love Language Words of Affirmation penting?

love language words of affirmation

Gary Chapman mengungkapkan bahwa pujian atau apresiasi yang disampaikan secara verbal menjadi komunikator cinta yang kuat. Kata-kata pujian memiliki kekuatan untuk merangsang emosi, membangun kepercayaan, serta menciptakan ikatan yang kuat antara pasangan. Dengan mengucapkan kata-kata positif, kita dapat memperkuat hubungan, meningkatkan rasa percaya diri pasangan, dan membantu mereka merasa dicintai.

Baca Juga: Mimpi Menikah dengan Pacar Mendekati Hari Valentine: Apa Hubungannya?

 

Contoh Ungkapan Love Language Words of Affirmation dari Million Blooms

Ungkapan Pemberi Semangat

  • “Aku akan selalu mendukungmu dalam setiap langkah.”
  • “Dimanapun kamu berjuang, ingatlah bahwa ada aku di belakangmu.”
  • “Fokuslah pada hal yang ingin kamu tuju, bukan terhadap hal-hal yang kamu takuti.”
  • “Seberapa pun masalah yang kamu hadapi, kamu tidak sendiri.”
  • “Jika kamu merasa ingin menyerah, lihatlah kembali seberapa jauh kamu sekarang.”
  • “Kamu tidak akan berjuang sendirian, ada aku yang akan selalu berjalan sejajar di sampingmu.”
  • “Tersenyumlah, karena senyummu adalah senyumku juga.”
  • “Tak masalah seberapa lambat kamu berjalan selama kamu tidak pernah berhenti.”
  • “Melakukan yang terbaik pada momen saat ini akan membawamu ke tempat terbaik pada momen selanjutnya.”
  • “Hal terindah yang bisa kamu kenakan adalah kepercayaan diri.”
  • “Jangan pernah menyerah meraih mimpimu.”
  • “Lelahmu juga untuk masa depanmu kelak.” 
  • “Percayalah, hari buruk tidak akan berlangsung lama.”
  • “Aku akan selalu ada untukmu melewati semua pasang surut, apapun yang terjadi.”
  • “Untuk menjadi yang terbaik, kamu harus punya mimpi besar dan semangat untuk mewujudkannya.” 
  • “Tanpa kegagalan, kamu tidak akan pernah mengalami momen kebangkitan.”
  • “Tidak ada yang tenggelam dalam keringatnya sendiri.”

Ungkapan untuk memberi pujian

  • “Kamu luar biasa!”
  • “Kamu sangat cerdas!”
  • “Kamu begitu berani!”
  • “Aku sangat terkesan denganmu.”
  • “Aku selalu terpesona oleh kebaikanmu.”
  • “Kamu adalah contoh yang luar biasa.”
  • “Kamu adalah motivasi terbesarku.”
  • “Aku begitu terinspirasi olehmu.”
  • “Kamu adalah pendorongku.”
  • “Kamu memiliki hati yang baik.”
  • “Kamu adalah pembawa sukacita.”
  • “Penampilan kamu hari ini bagus sekali.”
  • “Kamu sudah melakukan yang terbaik.”
  • “Aku sangat bangga dengan mu.”
  • “Aku kagum padamu”
  • “Aku tidak pernah bertemu orang seperti dirimu

Ungkapan untuk memberi apresiasi

  • “Aku bersyukur memiliki kamu di sisi ku.”
  • “Aku sangat beruntung memiliki kamu.”
  • “Aku menikmati setiap momen bersamamu.”
  • “Aku sangat bangga menjadi bagian dari hidupmu.”
  • “Aku bersyukur atas keberadaanmu dalam hidupku.”
  • “Aku selalu ingin mendengarkan apa yang kamu katakan.”
  • “Aku merasa terjaga ketika kamu ada di sisiku.”
  • “Aku bersyukur atas segala yang kamu berikan kepadaku.”
  • “Kamu sangat istimewa bagiku.”
  • “Kamu adalah pendengar yang baik.”
  • “Kamu memberiku alasan untuk bangun setiap pagi.”
  • “Kamu adalah pasanganku yang sempurna.”
  • “Kamu adalah orang yang paling mengerti aku.”
  • “Kamu adalah orang yang paling aku percaya.”
  • ‘Kamu adalah sumber kebahagiaan terbesarku.”
  • “Kamu adalah orang yang membuatku merasa dihargai.”
  • “Kamu tahu apa yang aku butuhkan.”

Tips mengkomunikasikan Love Language Words of Affirmation

  • Ungkapkan dengan Tulus: Ungkapan yang digunakan harus datang dari hati yang tulus dan diucapkan dengan perasaan yang mendalam.
  • Ungkapkan dengan Konsisten: Penting untuk mengungkapkan kata-kata afirmatif secara teratur agar pasangan merasa dihargai dan dicintai setiap hari.
  • Ungkapkan Sesuai Konteks: Pilihlah waktu dan tempat yang tepat untuk mengungkapkan kata-kata afirmatif, sehingga mereka memiliki dampak yang lebih besar.

Kesimpulan: Menjaga Keharmonisan dengan Love Language Words of Affirmation

Love Language Words of Affirmation memiliki peran yang sangat penting dalam membentuk hubungan yang sehat dan bahagia. Dengan memahami dan mengaplikasikan love language ini dalam komunikasi, kita dapat memperkuat ikatan emosional dengan pasangan dan menciptakan hubungan yang langgeng. Selain kata-kata, kamu juga bisa memberikan hadiah seperti bunga untuk membuat pasanganmu lebih senang. Jelajahi Koleksi Valentine dari Million Bloom untuk merayakan momen romantis bersama pasanganmu!
Published on  Updated on   by  Avellyne Sherman
floating-banner

Toko Bunga Million Bloom

Toko bunga online yang menjangkau seluruh Indonesia. Lahir dari tangan profesional dan bunga lokal, kami siap menerima pesanan anda, dari manapun dan kapanpun. Lebih dari itu, kami menawarkan opsi pengiriman same day dan gratis ongkir yang dijamin oleh kurir terpercaya? Di Million Bloom aja!

Kami memiliki toko bunga di Jakarta, Medan, Lampung, Surabaya dan 50 kota lainnya. Jadi, tunggu apa lagi? Cus, langsung pesan sekarang! Ikuti juga akun Instagram Million Bloom di @themillionbloom, Twitter di @millionbloom, dan TikTok @millionbloom untuk berbagai informasi terbaru tentang produk bunga kami serta promo menarik.